Selasa, 22 Januari 2013

Membuat Gelas Tangkai - BLENDER


sebelumnya kita buka aplikasi Blender yang sudah terinstal dikomputer saya, untuk membuat gelas tangkai kita dapat menggunakan circle seperti ini:
Circle tersebut kita gunakan untuk seluruh bagian gelas dimulai dari kaki gelas, tangkai gelas, hingga wadah gelas tersebut. Sebelum mengedit cirle tersebut menjadi gelas kita harus merubah Obcect Mode menjadi Edit Mode seperti ini:
Setelah fungsi Edit Mode aktif maka saya menggunakan fungsi keyboard dengan menekan tombol s untuk memperbesar cirle dan e untuk menambahkan tebal cirle dan tombol s + e untuk menambahkan lebar circle sehingga saya dapatkan bentuk seperti ini:

Gambar tersebut terlihat kaku dan perlu modifikasi gar mendapatkan gelas yang cantik. Tapi sebelumnya kita harus mengubah Edit Mode menjadi Object Mode seperti semula. Masih pada objek gelas kita ke menu properties yang ada dipojok kanan lalu pilih setting - add modifier - subdivision surface.

Dan inilah hasilnya:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar